ANALISIS TITIK IMPAS/BREAK EVENT POINT (BEP) USAHA TANI IKAN GURAMI DI KECAMATAN KENCONG KABUPATEN JEMBER

Fefi Nurdiana Widjayanti, Khairuna Utami

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah usahatani ikan gurami di Kecamatan Kencong telah mencapai titik impas, untuk mengetahui shutdown point usahatani ikan gurami, untuk mengetahui Payback period usahatani ikan gurami, dan untuk mengetahui rentabilitas usahatani ikan gurami di Kecamatan Kencong. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara langsung dengan petani ikan gurami. Data sekunder diperoleh dari berbagai literatur dan instansi yang berkaitan dengan penelitian. Hasil analisis data disajikan dalam bentuk tabel dan dijelaskan secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa (1) Produksi dan penerimaan usahatani ikan gurami skala sempit dan luas di Kecamatan Kencong, Kabupaten Jember sudah melampaui nilai BEP. (2) Shutdown point usahatani ikan gurami skala sempit dan luas di Kecamatan Kencong, Kabupaten Jember nilainya lebih kecil dibandingkan dengan BEP. (3) Payback period usahatani ikan gurami skala sempit dan luas di Kecamatan Kencong, Kabupaten Jember relatif cepat untuk pengembalian dana yang telah diinvestasikan. (4) Rentabilitas usahatani ikan gurami skala sempit dan luas di Kecamatan Kencong, Kabupaten Jember memiliki nilai lebih tinggi dibandingkan dengan suku bunga bank (12,18%) dan secara statistik nyata pada taraf uji 99%.

References


Badan Pusat Statistik Kabupaten Jember, 2014. Potret Usaha Pertanian Kabupaten Jember Menurut Subsektor. Jember.

Badan Pusat Statistik Kabupaten Jember, 2013. Kecamatan Kencong dalam Angka. Jember.

Bambang, Riyanto, 2001. Dasar-Dasar Pembelanjaan Perusahaan, Edisi Keempat, Cetakan Ketujuh, BPFE Yogyakarta,Yogyakarta.

Darsono Prawironegoro dan Ari Purwanti. Akuntansi manajemen. Edisi ke-2. Penebit : Mitra Wacana Media. Jakarta, 2008

Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Jember, 2014. Produksi Ikan Gurami di Kabupaten Jember Tahun 2009-2013. Jember

Djarwanto, Pokok-Pokok Analisis Laporan Keuangan, Ed:1, (Yogyakarta: BPFE, 2001)

Kementerian dan Kelautan Perikanan., 2014. Kabupaten Jember dalam Angka 2014. Jember

Puspowardoyo, H. dkk., 1992. Membudidayakan Gurami Secara Intensif . Kanisius.Yogyakarta.

Sutrisno, 2007. Budi Daya Ikan Air Tawar . Geneca Exact. Jakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.