Pembinaan Kepemimpinan dan Keorganisasian bagi Aktivis Organisasi Intra Sekolah di SMK Muhammadiyah 2 Paleran

Dhofir Catur Bashori, Dhian Wahana Putra

Abstract


Kegiatan Pengabdian ini dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 02 Paleran dengan objek pengabdian adalah para siswa di organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) di sekolah tersebut. IPM merupakan Organisasi Siswa Intra Sekolah yang sangat penting keberadaannya bagi para siswa. Secara umum Organisasi Intra Sekolah memiliki fungsi untuk membentuk karakter para siswa agar menjadi sosok yang tangguh, berakhlakul karimah, kompetitif, nasionalis, memiliki jiwa sosial, serta mampu bekerjasama untuk menyelesaikan suatu permasalahan. Meskipun demikian, tidak jarang terjadi permasalahan yang menyebabkan perselisihan diantara para pengurus. Kondisi ini tentu tidak bisa dihindari mengingat bahwa para pengurus OSIS merupakan remaja yang memiliki emosi yang tidak stabil dan karakter individu berbeda-beda. Oleh sebab itu perlu adanya pelatihan dan pendampingan bagi para pengurus agar mereka lebih baik dalam mengelola organisasi mereka. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah pelatihan dan pendampingan. Pelatihan diberikan dalam rangka untuk memberikan pemaahaman kepada mereka tentang teori kepemimpinan dan keorganisasian. Sedangkan pendampingan dilakukan dalam rangka untuk menyelesaikan permasalahan yang mereka hadapi dalam organisasi. Tujuan dari pengabdian ini adalah memberikan pemahaman kepada mereka tentang konsep kepemimpinan dan dasar keorganisasi bagi pengurus IPM, sehingga diharapkan mereka dapat benar-benar mengelola organisasi dengan baik. Adapun hasil dari kegiatan ini, para pengurus IPM semakin antusias dalam berorganisasi di sekolah

Keywords


Ikatan Pelajar Muhammadiyah; SMK Muhammadiyah Paleran; Kepemimpinan

References


Abdul Wahid Khan. 2002. Rasulullah di Mata Sarjana Barat. Yogyakarta: Mitra Pustaka.

Agus Afandi, dkk. 2014. Panduan penyelenggaraan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Transpormatif Dengan Metodologi Participatory Action Research (PAR). Sidoarjo: CV. Dwiputra Pustak.

Ahmad Hasymi. 1978. Nabi Muhammad Sebagai Panglima Perang. Jakarta: Mutiara.

Bimo Walgito. 2005. Pengantar Psikologi Umum. Yogyakarta: Andi Offset

Fazalur Rahman. 1991. Nabi Muhammad saw. Sebagai Seorang Pemimpin Militer, terj. Annas Siddik. Jakarta: Bumi Aksara.

Goldstein dan Gressner. 1988. Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja. Bandung: Mandar Maju

Gunawan Heri. 2012. Pendidikan Karakter, Konsep dan Implementasi. Bandung: Afabeta

Kamil, Mustofa. 2012. Model Pendidikan dan Pelatihan. (Konsep dan Aplikasi). Bandung: Alfabeta

M. Qurais Shihab. 1998. Wawasan Al-Qur’an. Bandung: Mizan.

M. Thahir Azhary. 1992. Negara Hukum. Jakarta: Bulan Bintang.

Murtadha Muthahhari. 1995. Akhlak Suci Nabi yang Ummi, Cet. I. Bandung: Mizan.

Suyatri, Darmiati, dan Bintoro. 2013. Implementasi Pendidikan Karakter di Sekolah. Yogyakarta: Gava Media

Zola, N., Ilyas, A., & Yusri, Y. 2017. Karakteristik Anak Bungsu. Jurnal Konseling dan Pendidikan, 5 (3).




DOI: https://doi.org/10.32528/jpmi.v7i2.6902

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Pengabdian Masyarakat IPTEKS

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

View My Stats