PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS EDMODO TERHADAP MOTIVASI SISWA THE EFFECT OF EDMODO-BASED MEDIA LEARNING ABOUT STUDENT MOTIVATION

Desi Novitasari, Sawitri Komarayanti, Gatot Sugeng Purwono

Abstract


ABSTRAK
Pada proses pembelajaran hendaknya guru mampu memberikan motivasi
terhadap peran kehidupan siswa. Kurang menariknya kegiatan proses pembelajaran
dapat memicu kebosanan dan menurunkan minat siswa dalam belajar, serta
kurangnya bahan belajar tambahan di luar kegiatan sekolah. Salah satu metode untuk
membangkitkan motivasi dan semangat siswa sebagai peserta didik melalui media
pembelajaran e-learning (edmodo). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh media pembelajaran berbasis edmodo terhadap motivasi belajar siswa kelas
XI IPA SMA Muhammadiyah 3 Jember. Desain penelitian yang digunakan adalah
Nonrandomized Control Group Pretest-Posttest Design dengan membandingkan dua
kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Metode pengumpulan
data berupa observasi, wawancara, dokumentasi, dan angket. Data yang diperoleh
akan dianalisis menggunakan SPSS versi 20. Hasil penelitian uji hipotesis pada
motivasi siswa menunjukkan bahwa pada kelas eksperimen dan kelas kontrol terdapat
perbedaan yang signifikan P-value atau Significance lebih kecil dari pada nilai α
(0,05) maka H0 ditolak dan H1 diterima. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa
adanya pengaruh media pembelajaran berbasis edmodo terhadap motivasi belajar
siswa.