Peningkatan Publikasi Guru MIN 2 Jember melalui Pelatihan Penulisan Karya dan Artikel Ilmiah

Bahar Agus Setiawan, Sofyan Rofi

Abstract


publikasi karya dan artikel ilmiah menjadi keniscayaan bagi pendidik sebagai bagian yang tak terpisahkan dari tugas pokok dan fungsinya. Publikasi karya dan artikel ilmiah khususnya pada jurnal terakreditasi menjadi sarana guru untuk pengusulan kanaikan kepangkatan, apalagi bagi guru MIN 2 Jember, yang sebagain besar merupakan tenaga pendidik berstatus pegawai negeri sipil (PNS). Berdasarkan hasil observasi pra kegiatan pengabdian, tingkat publikasi khususnya pada jurnal terakreditasi masih perlu peningkatan, hal ini dapat dirujuk dari pengetahuan guru tentang publikasi pada jurnal terakreditasi masih minim. Mayoritas dokumen kenaikan kepangkatan masih berbentuk konvensional yaitu laporan kegiatan pada ranah penelitian tindakan kelas. Disisi lain pengetahuan tentang perkembangan teknis penulisan, seperti penggunaan aplikasi mendeley, masih belum diketahui dan dikuasai. Tujuan kegiatan disamping untuk peningkatan kapasitas ketrampilan dalam penulisan karya dan artikel ilmiah, dimaksudkan untuk menjalin kerjasama guru MIN 2 Jember sebagai kontributor pada jurnal terakreditasi yang dikelola oleh Universitas Muhammadiyah Jember. Pelaksanaan kegiatan pelatihan penulisan karya dan artikel ilmiah ini dihadiri 78.2 persen atau 18 dari jumlah guru MIN 2 Jember. Hasil proses pelatihan dengan dua model kegiatan yaitu workshop dan klinik penulisan, ada lima guru (27,7%) MIN 2 Jember sampai pada taraf persiapan publikasi pada jurnal terakreditasi.


Keywords


artikel ilmiah, guru, penulisan, pelatihan, MIN 2 Jember.

References


Astutik, P., & Hariyati, N. (2021). Peran guru dan strategi pembelajaran dalam penerapan keterampilan abad 21 pada pendidikan dasar dan menengah. Jurnal Inspirasi Manajemen Pendidikan, 9(3).

Anis, Harisah. (2020). “Perangkat Pembelajaran”. Retrieved from : https://www.tripven.com/perangkat-pembelajaran/. (Online). Diakses 27 Februari 2022

Astuty, E., Asmin, E., & Sukmawaty, E. (2021). Diskusi Online : Manajemen Referensi (Aplikasi Mendeley) Dalam Penulisan Karya Ilmiah. Jurnal Pengabdian Masyarakat Khatulistiwa, 4(1). https://doi.org/10.31932/jpmk.v4i1.866

Azahari, A. (2014). Manfaat Penulisan Karya Tulis Ilmiah. Manfaat Karya Ilmiah.

Dayatullah, H. (2013). PERAN SEORANG GURU. Jurnal Teknologi Pendidikan, 2(2). https://doi.org/10.32832/tek.pend.v2i2.451

Puspita, F. M., Octarina, S., Yuliza, E., Indrawati, I., Wulandari, A., & Rachmaningtyas, D. (2021). Penggunaan Mendeley dan Endnote dalam Menyisipkan Sitasi. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 4(1). https://doi.org/10.29303/jpmpi.v4i1.598




DOI: https://doi.org/10.32528/mujtama.v2i1.7437

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats

Mujtama': Jurnal Pengabdian Masyaraka published by muhammadiyah university of Jember. Jl. Karimata No. 49 Jember 68121 Jawa Timur Indonesia Kotak Pos 104 Telp. 0331-336728 Fax. 0331-337957. ISSN : 2776-6608 (Print) and 2807-8586: (Online)

slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor