Kajian Uji Model Fisik Bendung Tipe Bulat yang Divalidasi oleh Aplikasi HEC-RAS

Firdaus Jumadi Putra, Nanang Saiful Rizal, Nanang Saiful Rizal, Totok Dwi Kuryanto, Totok Dwi Kuryanto

Abstract


Bendung adalah suatu bangunan yang dibangun melintang sungai yang berfungsi untuk meninggikan taraf muka air sungai sehingga aliran sungai dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan sekitar. Bendung memiliki harga koefisien debit yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan koefisien bendung ambang lebar. Karena itu bendung berambang lebar pemakaiannya hampir tidak mempunyai bentuk mercu yang besar sehingga lebih tahan terhadap benturan batu gelondong, bongkah, dan sebagainya oleh sebab itu dilakukan penyelidikan di laboratorium Hidrolika secara dua dimensi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kecepatan aliran terhadap model fisik bendung tipe bulat dan pengaruh karateristik aliran terhadap bilangan froude pada model fisik bendung tipe bulat. Adapun hasil yang didapat dari penelitian ini adalah pengaruh kecepatan awal aliran didapatkan nilai paling tinggi yaitu pada jari – jari 2 dengan nilai V0 0,136 m/det dan untuk V2 yang didapat paling tinggi yaitu pada jari – jari 4 dengan nilai 2,667 m3/det, dan untuk karateristik aliran yang terjadi pada Fr0 adalah subkritis dikarenakan Froudenya di bawah nilai 1,00 dan untuk paling efektif pada debit 0,0010 dengan nilai bilangan Froudenya 0,003 dan untuk nilai Froude1 didapatkan nilai bilangan froude1 2,493 dinamakan aliran superkritis.

Kata Kunci : Bendung, karateristik aliran, bilangan froude.

Full Text:

PDF

References


Anonim.2013.Standart Perencanaan KP – 02. Badan Penerbit Pekerjaan Umum,Jakarta

Anonim.2013.Standart Perencanaan KP – 03. Badan Penerbit Pekerjaan Umum,Jakarta

Anonim.2013.Standart Perencanaan KP – 05. Badan Penerbit Pekerjaan Umum,Jakarta

Ardianto.2019 Evaluasi Perencanaan Bendung Gempal Di Desa Wirolegi Kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Jember.

Anggraini, 1977, HidrolikaSaluran Terbuka, Citra Media, Surabaya.

Bambang Triatmodjo, 1993, Hidraulika I, Beta Ofset, Yogyakarta

Dr. Ir. Nanang Saiful Rizal., ST.,MT.,IPM 2017, Perencanaan Bendung dan Bangunan Irigasi

Nur Fitriana.2014.Analisis Gerusan Di Hilir Bendung Tipe Vlughter.Universitas Brawijaya.Malang

Prastumi, 2009, Pengaruh Variasi Tipe Peredam Energi Terhadap Karakteristik Hidrolika Saluran Pelimpah Bendungan Studi Kasus Uji Model Pelimpah Bendungan Jehem – Bali, Fakultas Teknik Universitas Brawijaya Malang


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.