Pengaruh Variasi Kemiringan Peluncur Mercu Ogee Terhadap Panjang Loncatan Hidrolik

Andi Nurannisa, Yunita Afliani Rahayu, Nurnawaty Nurnawaty, Fauzan Hamdi

Abstract


 

Loncatan hidrolik terjadi apabila adanya perubahan kecepatan serta perbedaan tinggi muka air yang diakibatkan antara lain kemiringan bentuk permukaan hilir mercu yang menyebabkan aliran deras di bagian hilir, sehingga dapat terjadi gerusan yang bisa merusak dasar saluran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui panjang loncatan hidrolis, jenis loncatan hidrolis dan kehilangan energi dengan variasi kemiringan hilir mercu. Metode yang dilakukan adalah uji laboratorium menggunakan type mercu ogee dengan dua variasi kemiringan peluncur mercu yaitu 1:1 dan 1:2. Untuk kemiringan hilir  mercu 1:1 panjang loncatan hidrolik sebesar 0,078 m dan kemiringan hilir mercu 1:2 panjang loncatan hidrolik sebesar 0,060 m . Kemiringan hilir mercu berbanding lurus dengan panjang loncatan hidrolik dimana semakin curam (1:1) nilai kemiringan hilir mercu maka semakin besar pula nilai panjang loncatan hidrolik yang dihasilkan. Jenis loncatan hidrolik pada kemiringan 1:1 pada titik y2 menghasilkan jenis loncatan berombak karena nilai bilangan sebesar 1,166 (Fr 1 – 1,7) dan jenis loncatan hidrolik pada kemiringan 1:2 pada titik y4 menghasilkan jenis loncatan tidak terbentuk karena nilai bilangan Fr sebesar 0.808 (Fr < 1). Kehilangan energi pada kemiringan hilir 1:1 menghasilkan kehilangan energi terbesar 0,017 m dan kemiringan hilir 1:2 menghasilkan kehilangan energi terbesar 0,010 m. Kemiringan hilir mercu berbanding lurus dengan kehilangan energi dimana semakin curam kemiringan peluncur maka semakin besar pula kehilangan energi yang dihasilkan.

 


Keywords


Loncatan Hidrolik, Variasi Kemiringan Hilir Mercu.

References


Akhi, L. T., Amanda, F. (20017). Perubahan Kedalaman Muka Air Pada Saluran.

Belo, F. M. (2017). Pengaruh Kemiringan Hulu Pelimpah Terhadap Panjang Loncatan Hidrolis dan Perubahan Koefisien (CD). 1-8

Chow, V. T. (1989). Hidrolika Saluran Terbuka. Jakarta: Erlangga.

Kodoatie, R. J. (2009). Hidrolika Terapan Aliran Pada Saluran Terbuka Dan Pipa.Yogyakarta: Andi.

Kodoeti, R.J, (2002) Hidrolika Terapan Aliran Pada Saluran Terbuka dan Pipa. Yogyakarta: Andi.

Marsevaniah, A. (2012). Konstruksi Bendungan Urugan Pelimpah. Vol 2. Malang.

PUPR, K. (2017). Modul Desain Bangunan Pelengkap Pelatihan Perencanaan Bendungan Tingkat Dasar

Sugiyono, 2009, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D, Bandung : Alfabeta.

Triatmdjo, Bambang, (2008) Hidrologi Terapan. Yogyakarta: Beta Offset.

Triatmodjo, Bambang, (1993) Hidrolika Jilid 1. Yogyakarta: Beta Offset,.

Y.E., Kumala. (2019). Bangunan Air.Bandung: Itenas.




DOI: https://doi.org/10.32528/hgn.v7i2.8930

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats

 

Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik

Universitas Muhammadiyah Jember

Alamat:  Jl. Karimata No. 49 Jember-Jawa Timur-Indonesia 68124

Phone & Fax: (0331)336728 | 337957

Email: hexagon@unmuhjember.ac.id