PELATIHAN PENYUSUNAN PROPOSAL PENELITIAN TINDAKAN KELAS BAGI GURU DI MIS MIFTAHUL ULUM KRANJINGAN JEMBER

Indri Astutik, Eka Nova Ali Vardani

Abstract


Kegiatan PKM ini dilaksankan di MIS Miftahul Ulum Kranjingan Jember dimana guru pada sekolah mitra memiliki permasalahan yaitu belum mengenal dan memahami penelitian tindakan kelas dan mampu Menyusun proposal penelitian tindakan kelas. Program kegiatan PKM ini bertujuan untuk: 1) Membantu guru di MIS Miftahul Ulum Kranjingan Jember mengembangkan diri untuk menjadi guru yang professional dengan memberikan pelatihan menyusun proposal penelitian tindakan kelas; 2) mengenalkan sekaligus memberi pemahaman tentang siklus dan tahapan-tahapan dari penelitian tindakan kelas; 3) mengenalkan sekaligus melatih guru menyusun proposal penelitian dan memberi contoh-contoh penelitian tindakan kelas dalam bentuk artikel dari jurnal yang terindeks. Adapun manfaat dari kegiatan ini adalah: 1) guru memperoleh pengetahuan dan pemahaman tentang penelitian tindakan kelas, isi proposal dan bagaimana menyusun proposal penelitian tindakan kelas secara mandiri maupun berkolaborasi dengan teman sejawat. Pelatihan penyusunan proposal penelitian kelas ini merupakan program pengembangan profesionalisme guru dalam mengembangkan dan meningkatkan kompetensi diri untuk menjadi guru yang profesional.     

 


Keywords


penelitian tindakan kelas; preliminary study; planning; implementing; observing; reflecting

Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. (2013). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Ary, Donald et al. 2010. Introduction to Research in Education 8th edition. Toronto: Nelson Education, Ltd.

Burns, A. (2010). Doing action research in English language teaching: A guide for practitioners. New York: Routledge.

Elliott, John. (1991). Action Research for Educational Change. Buckingham: Open University Press.

Latief, Mohammad Adnan. (2010). Tanya Jawab Metodologi Penelitian Pembelajaran Bahasa. Malang: Universitas Negeri Malang (UM Press)

Norton, Lin S. (2009). Action Research in Teaching and Learning. New York: Routledge.

Tim Pelatihan Proyek PGSM. (1999). Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research). Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta.

Undang Undang No 4 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen




DOI: https://doi.org/10.32528/emp.v5i0.4909

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats